Rangkaian Kegiatan Olimpiade Biologi “Piala Bergilir Rektor” Tahun 2025

Ternate – Kegiatan Olimpiade Biologi tahuan 2025 berbeda dengan tahin-tahun sebelumnya. Tahun ini, babak penyisihan dan babak semifinal dilaksanakan dengan menggunakan komputer. Kegiatan pada hari pertama berlangsung dengan lancar dan aman. Peserta yang mengikuti babak penyisihan sebanyak 84 orang  peserta  dari sekolah SMA/MA se Maluku Utara.  Kegiatan hari kedua (babak semifinal) diikuti oleh 42 orang peserta.

     

Babak final  menyisakan 6 orang peserta. Peserta yang masuk final melakukan kegiatan paraktikum Lab Biologi, FKIP Unkhair, kemudian setiap peserta melakukan presentasi atas hasil yang diperoleh di hadapan para dewan juri.

MAN 1 Kota Ternate keluar sebagai Juara I Olimpiade Biologi “Piala Bergilir Rektor” tahun 2025 atas nama  Makal Ikrama Wardana Putra UmasugiJuara II diraih oleh SMAN 8 Kota Ternate atas nama Raja Ridha RabbihiJuara III diraih oleh M. Az Zukhruf dari SMAN 1 Kota TernateHarapan I oleh Putry Rathami H. Karepesina dari MAN 1 Kota Ternate, Harapan 2 oleh Balqis Jalaluddin dari MAS Ulul Albaab Kota Ternate, dan Harapan 3 diraih oleh Cliffiano Exel Ambar dari SMAN 1 Kota Ternate.

  

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *